Universitas Bakti Indonesia (UBI) Banyuwangi MENYELENGGARAKAN PENDIDIKAN AKADEMIK DAN PROFESIONAL dengan menggunakan Sistem Kredit Semester yaitu sistem penyelenggaraan pendidikan dengan menggunakan satuan kredit semester (sks) untuk menyatakan beban studi mahasiswa, beban kerja dosen, pengalaman belajar dan beban penyelenggara program.
PENDIDIKAN AKADEMIK secara umum dimaksudkan untuk menyiapkan peserta didik untuk menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademik dalam menerapkan, mengembangkan, dan/atau memperkaya khasanah ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau kesenian serta menyebarluaskan penggunaannya untuk meningkatkan taraf pendidikan kehidupan masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional. Pendidikan Akademik dimaksud adalah Program Sarjana.
Pendidikan program Sarjana bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang :
PENDIDIKAN AKADEMIK secara umum dimaksudkan untuk menyiapkan peserta didik untuk menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademik dalam menerapkan, mengembangkan, dan/atau memperkaya khasanah ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau kesenian serta menyebarluaskan penggunaannya untuk meningkatkan taraf pendidikan kehidupan masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional. Pendidikan Akademik dimaksud adalah Program Sarjana.
Pendidikan program Sarjana bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang :
- Menguasai dasar-dasar ilmiah dan keterampilan dalam bidang keahlian tertentu sehingga mampu menemukan, memahami, menjelaskan dan merumuskan cara penyelesaian masalah yang ada didalam kawasan keahliannya.
- Mampu menerapkan ilmu pengetahuan dan keterampilan yang dimilikinya sesuai dengan bidang keahliannya dalam kegiatan produktif dan pelayanan kepada masyarakat dengan sikap dan perilaku yang sesuai dengan tata kehidupan bersama.
- Mampu bersikap dan berperilaku dalam membawakan diri berkarya di bidang keahliannya maupun dalam kehidupan bersama masyarakat.
- Mampu mengikuti perkembangan ilmu pengetahuannya, teknologi, dan / atau kesenian yang merupakan keahliannya.
PENDIDIKAN PROFESIONAL diarahkan untuk menyiapkan peserta didik menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan profesional dalam menerapkan, mengembangkan, dan menyebarluaskan teknologi dan/atau kesenian serta mengupayakan penggunaannya untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional.
Pendidikan Program Diploma III bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang :
- Mempunyai kemampuan dalam melaksanakan pekerjaan yang bersifat rutin maupun yang belum akrab dengan sifat-sifat maupun kontekstualnya
- Mempunyai kemandirian dalam pelaksanaan maupun tanggungjawab pekerjaannya, serta
- Mempunyai kemampuan melaksanakan pengawasan dan bimbingan atas dasar keterampilan manajerial yang dimilikinya.
Sampai saat ini Universitas Bakti Indonesia (UBI) Banyuwangi telah memiliki 8 (delapan) fakultas dan 14 (empat belas) program studi sebagai berikut :
Fakultas
Fakultas Ilmu Kesehatan
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Fakultas Teknik
Fakultas Hukum
Fakultas Ekonomi
Fakultas MIPA
Fakultas Bahasa
Program Studi
Program Studi - Kesehatan Masyarakat S-1
Program Studi - Keperawatan S-1
Program Studi - Kebidanan D-3
Program Studi - Teknik Informatika S-1
Program Studi - Sistem Informasi S-1
Program Studi - Teknik Industri S-1
Program Studi - Pendidikan Matematika S-1
Program Studi - Pendidikan Bahasa Inggris S-1
Program Studi - Bahasa dan Sastra Inggris D-3
Program Studi - Ilmu Hukum S-1
Program Studi - Akuntansi S-1
Program Studi - Manajemen S-1
Program Studi - Biologi S-1
Program Studi - Kimia S-1